TY - JOUR AU - Machfiroh, Ines Saraswati PY - 2018/12/30 Y2 - 2024/03/29 TI - Keterkaitan Citra Merek dan Harga terhadap Keputusan Pembelian pada EMAK DI Fried chicken Pelaihari JF - Jurnal Humaniora Teknologi JA - Humaniora Teknologi VL - 4 IS - 1 SE - Articles DO - 10.34128/jht.v4i1.43 UR - https://jht.politala.ac.id/index.php/jht/article/view/43 SP - AB - <p><strong>Beragam faktor akan saling berkaitan untuk mempengaruhi konsumen dalam mempercayakan tempat berbelanja. Citra merek yang baik dapat dijadikan kekuatan oleh berbagai perusahaan untuk menarik konsumen, sedangkan harga produk yang murah dan terjangkau dengan daya beli konsumen pun akan berkaitan untuk mempengaruhi keputusan pembelian konsumen tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keterkaitan citra merek dan harga terhadap keputusan pembelian pada EMAK DI <em>Fried chicken</em>. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen EMAK DI <em>Fried chicken</em> tetapi tidak diketahui jumlah pastinya. Pengumpulan data menggunakan metode observasi dan angket. Sampel yang diambil adalah 50 orang berdasarkan metode random sampling. Pada analisis data menggunakan metode kualitatif dan perkiraan sederhana. Dari hasil analisis data diketahui bahwa kategori citra merek sebesar 184/500 setara dengan 36,8% menyatakan baik. Kategori harga diketahui sebesar 42,8% menyatakan murah. Kategori keputusan pembelian diketahui sebesar 42,8% adalah tinggi. Variabel citra merek dan harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian sebesar 21,4% dan 18,4%. Variabel citra merek dan harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian sebesar 36,8%. Berdasarkan hasil penelitian, hal ini berarti semakin baik citra merek dan manajemen pelayanan, serta semakin murah harga yang ditawarkan diharapkan dapat meningkatkan keputusan pembelian. </strong></p><p align="center"> </p><p><strong>Kata kunci</strong><strong>:</strong><strong> </strong><strong>citra merek, kualitas produk, harga, keputusan pembelian</strong></p> ER -